Bank Kalsel Kembali Ukir Prestasi Di Infobank Awards 2021 – Balain News
Connect with us

Banjarmasin

Bank Kalsel Kembali Ukir Prestasi Di Infobank Awards 2021

Published

on

 

BANJARMASIN, balainnews.com – Bank Kalsel yang merupakan bank kebanggaan Kalimantan Selatan kembali memperoleh penghargaan bergengsi di dunia perbankan dalam ajang 26th Infobank Awards 2021.

Bank Kalsel dianugerahi predikat sebagai bank berkinerja “Sangat Bagus” dalam kategori Modal Inti Rp1 Triliun Sampai Dengan Di Bawah Rp5 Triliun (Buku 2) – Aset Rp10 Triliun Sampai Dengan Di Bawah Rp25 Triliun.

Suriadi selaku Kepala Divisi Corporate Secretary bertindak mewakili direksi Bank Kalsel menerima penghargaan tersebut secara simbolis melalui Live Video Conference dan Live Streaming Youtube Channel InfobankTV (7/9).

Acara penghargaan sekaligus web seminar yang mengambil tema
“Leading Unprecedented Time” tersebut diikuti oleh para Direktur Utama Bank terkemuka di Indonesia mulai dari BUMN, BPD, swasta nasional, swasta asing, multifinance maupun maskapai asuransi dan lain – lain.

Dalam sambutannya saat menerima penghargaan, Suriadi menyampaikan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada Majalah Infobank atas penghargaan yang diberikan terkait pencapaian Bank Kalsel dalam menjaga kinerja keuangan tetap baik di tengah pandemi saat ini.

“Saya mewakili Plt. Direktur Utama Bank Kalsel mengucapkan terima kasih yang setinggi – tingginya atas penganugerahan 26th Infobank Awards 2021.

Penghargaan ini sangat membanggakan bagi kami, karena di tengah masa yang sulit saat ini, Bank Kalsel mampu
beradaptasi dan menunjukkan kinerja yang positif. Semua raihan ini merupakan buah dari kerja keras seluruh insan Bank Kalsel dan dukungan dari stakeholders, nasabah Bank Kalsel serta para pemegang saham,” ucap Suriadi

Suriadi juga menambahkan bahwa Infobank Awards 2021 ini akan dijadikan trigger bagi seluruh insan Bank Kalsel untuk berkontribusi semakin baik lagi.

“Penghargaan ini menjadi pendorong Bank Kalsel untuk terus berkembang dan meningkatkan kinerja sehingga dapat memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan nasional. Bank Kalsel, Setia Melayani Melaju Bersama!,” pungkas Suriadi.

Sebagai catatan, 26th Infobank Awards 2021 merupakan lanjutan dari agenda penghargaan bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Majalah Infobank dalam mengukur kinerja secara
objektif berbagai perbankan di Indonesia. Penghargaan ini merupakan suatu bentuk apresiasi kepada perbankan yang berhasil mencatatkan kinerja yang baik serta aspek keuangan yang unggul sepanjang tahun 2020 atas hasil survei independen Biro Riset Infobank tahun 2021. (balain/nrl)

Sebarkan

Kalsel

Banjarmasin2 jam ago

Semarak HUT Ke-60, Bank Kalsel Bagikan Gerobak Kepada UMKM

BalainNews.com, BANJARMASIN – Dalam perayaan HUT Bank Kalsel ke-60 dengan tema SEMARAK (Selalu Bersama Untuk Bergerak), Bank Kalsel menggelar momen...

Banjarmasin1 hari ago

Pelaksanaan Pemilu Yang Lancar dan Pembayaran THR Picu Pergerakan Ekonomi

BalainNews.com, BANJARMASIN – Perekonomian Kalsel Terus Melanjutkan Tren Positif. “Kondisi Pasca PEMILU yang stabil dukung ekonomi Kalsel”. Sampai dengan Bulan...

Banjarmasin1 minggu ago

Dukung Program Pemerintah Pusat, Paman Birin Berkomitmen Memperkuat Kolaborasi Dan Sinergi Cegah Karhutla

BalainNews.com, BANJARMASIN – Dalam rangka mengintensifkan upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di Kalsel, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan...

Banjarmasin1 minggu ago

Sembilan Hal Pokok LKPJ 2023 Diserahkan Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor

BalainNews.com, BANJARMASIN – Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor menyerahkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban(LKPj) Tahun Anggaran 2023 kepada DPRD Provinsi Kalsel. Laporan...

Banjarmasin1 minggu ago

Marak Iklan Undian Palsu di Medsos, Bank Kalsel Imbau Nasabah untuk Waspada

BalainNews.com, BANJARMASIN – Kejahatan berbasis digital meresahkan masyarakat seiring semakin berkembangnya teknologi. Karena itu diperlukan kewaspadaan dan antisipasi ketika menerima...

Banjarbaru1 minggu ago

Hari Bakti Rimbawan Ke-41, Paman Birin: Gelorakan Revolusi Hijau Dan Jaga Kelestarian Hutan

BalainNews.com, BANJARBARU – Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel beserta UPT Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan di Kalsel melaksakan upacara peringatan Hari...

Ekonomi1 minggu ago

Hari Kesatuan Gerak PKK Dan Safari Ramadhan, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor Berbagi Kebahagiaan Di Kotabaru

BalainNews.com, KOTABARU – Bertepatan hari ke-7 Ramadhan 1445 Hijriah, TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan menggelar sunatan massal, pemberian paket sembako,...

Banjarmasin1 minggu ago

Pemprov Kalsel Resmikan Samsat Drive Thru, Paman Birin: Inovasi Yang Memudahkan Layanan Kepada Masyarakat

BalainNews.com, BANJARMASIN – Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor apresiasi ragam inovasi Badan Pendapatan Daerah Provinsi Kalsel yang memudahkan pelayanan...

Banjarmasin2 minggu ago

Laksanakan Buka Puasa Bersama Hadirkan Gus Miftah, Paman Birin Apresiasi Amanah Group

BalainNews.com, BANJARMASIN – PT Amanah Group kembali menggelar buka puasa bersama pada hari ke-6 Ramadan 1445 hijriyah, Sabtu (16/04/2024) di...

Banjarmasin2 minggu ago

Warga Antusias Dan Senang, Paman Birin Hadirkan Gus Miftah

BalainNews.com, BANJARMASIN – Keinginan masyarakat untuk mendengarkan ceramah Gus Miftah atau Miftah Maulana Habiburrahman dalam acara Hikmah Ramadhan yang diundang...

Populer