Akibat Hujan Sepanjang Hari, Sebagian Jalan Kelayan B Terendam, Warga RT. 09 Kelayan Barat Sigap Membenahi Saluran Air – Balain News
Connect with us

Banjarmasin

Akibat Hujan Sepanjang Hari, Sebagian Jalan Kelayan B Terendam, Warga RT. 09 Kelayan Barat Sigap Membenahi Saluran Air

Published

on

Warga RT. 09/001 Kelayan Barat Gotong Royong Membersihkan Saluran Air Jalan Kelayan B. Selasa 8/3/2022. (Foto/MRA).

BalainNews.com, BANJARMASIN – Hujan terus menerus sepanjang hari sejak minggu malam hingga senin dinihari mengakibatkan genangan air merendam sebagian jalan Kelayan B hingga masuk dalam gang telaga biru dan gang swarga 2.

Melihat kondisi genangan air ini, Lurah Kelayan Barat Muhammad Farid Rivani, S.IP yang kebetulan melintasi jalan Kelayan B selasa pagi 8/3/2022 langsung memerintahkan Ketua RT. 09 untuk mengajak warga bersama sama membersihkan saluran air yang tidak berfungsi maksimal.

Terpantau awak media di lapangan beberapa warga mulai berkumpul dan membawa peralatan kebersihan seadanya. Saluran air yang sudah tertimbun tanah mulai dibongkar untuk memastikan ada atau tidak adanya sampah yang menyumbat.

Setelah di lakukan pembongkaran saluran air, warga mendapati beberapa sampah rumah tangga dan potongan kayu tersangkut didalamnya. Satu persatu sampah di angkat dan di masukkan ke dalam karung maka saluran air mulai lancar dan kembali normal.

Hampir 3 jam proses gotong royong di laksanakan, air yang tergenang langsung kering dan tidak ada lagi genangan air di sebagian jalan Kelayan B, jalan gang telaga biru dan gang swarga 2 RT. 09 Kelayan Barat.

Salah satu tokoh masyarakat RT. 09 H. Bain mengatakan, agar Pemerintah Kota Banjarmasin memperhatikan saluran air, khususnya di RT. 09 dan seluruh RT Kelurahan Kelayan Barat pada umumnya. Karena apabila hujan yang berkepanjangan dan air sungai pasang mengakibatkan air tergenang di jalan raya bahkan memasuki gang gang di wilayah kami ucapnya. Berbeda dengan tokoh masyarakat lainnya, Nanang Ebed mengatakan perlunya tempat sampah ada di tiap tiap gang agar tidak ada lagi warga yang membuang sampah sembarangan pesannya.

Lurah Kelayan Barat Muhammad Farid Rivani, S.IP di hubungi di tempat terpisah ditanya terkait permintaan warga RT. 09, rencana normalisasi drainase sudah masuk dalam rencana pembangunan Kelurahan Kelayan Barat pada Tahun 2021 dan mudah mudahan akan masuk dalam proyek Prioritas Kota Banjarmasin.

Selain itu, beliau menitipkan pesan Kepada Ketua RT. 09 sekaligus sebagai Duta Lingkungan Kelayan Barat agar menghimbau warganya untuk menjalankan hidup sehat dengan tidak membuang sampah sembarangan baik di jalan ataupun di sungai, tentunya lingkungan yang sehat akan di rasakan warganya sendiri. Minimal 1 rumah bisa membersihkan sampah yang ada di sekitar rumah masing masing imbuhnya. [bln/rvn].

Sebarkan
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kalsel

Banjarbaru16 jam ago

Dukung Kalimantan Penyangga IKN, Kemenkeu Kalsel Gelar Edukasi Pembiayaan Infrastruktur Daerah

BalainNews.com, BANJARBARU – Perwakilan Kementerian Keuangan Satu Kalimantan Selatan (Kemenkeu Satu Kalsel) bersama dengan Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan Risiko (DJPPR)...

Kalsel2 hari ago

Polda Kalsel Gelar Bakti Kesehatan, Adakan Khitanan Massal, Pengobatan Gratis, Bedah Miror dan Penanggulangan Stunting

BalainNews.com, KERTAK HANYAR – Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar kegiatan Bakti Kesehatan Polri yang melibatkan khitanan massal, pengobatan gratis, bedah miror,...

Daerah3 hari ago

Kabar Gembira, Pemkab HSS Bersama Bank Kalsel Luncurkan Program “Bunga Numasera”

BalainNews.com, BANJARMASIN. 19 September 2023 – Dalam mewujudkan peningkatan ekonomi di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), khususnya pengembangan pada Usaha...

Banjarmasin1 minggu ago

Gelar Kompetisi Karya Literasi Sasirangan 2023, BI Kalsel Dorong Generasi Muda Cintai Sasirangan

BalainNews.com, BANJARMASIN – Guna mendorong pengembangan sekaligus mengajak generasi muda untuk mencintai Sasirangan, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalimantan Selatan...

Banjarmasin1 minggu ago

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kalimantan Selatan, Perwakilan BI Kalsel Selenggarakan Seminar Internasional

BalainNews.com, BANJARMASIN – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan kembali menyelenggarakan seminar internasional...

Banjarbaru2 minggu ago

Public Gold Indonesia Hadir Di Banjarbaru, Solusi Mendapatkan Emas Berkualitas

BalainNews.com, BANJARBARU – Public Gold Indonesia yang merupakan perusahaan jual beli emas batangan 24 Karat bersertifikat dan telah beroperasi sejak...

Banjarmasin2 minggu ago

Terima Penghargaan BNN, Paman Birin ; Kita Harus Melawan Narkoba, Walaupun Harus Balangsar Dada

BalainNews.com, BANJARMASIN – Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor atau Paman Birin menerima penghargaan dari Badan Narkotika Nasional (BNNI) Republik Indonesia....

Banjarmasin2 minggu ago

Polri Peduli Budaya Literasi, Polsek Banjarmasin Selatan Distribusi 400 Buku Ke Sekolah

BalainNews.com, BANJARMASIN – Polri terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan budaya literasi diseluruh Nusantara. Program ini sebagai upaya mendukung Pemerintah dalam...

Banjarmasin2 minggu ago

Kepala LPP RRI Banjarmasin Terima Penghargaan dari BNN RI

BalainNews.com, BANJARMASIN – Hari ini sejarah Bahagia yang dicatat dalam perjalanan RRI Banjarmasin, karena sebelum menyampaikan Kuliah Umum di hadapan...

Daerah2 minggu ago

Kodim 1002/HST Gotong-Royong Bersama Masyarakat Hulu Sungai Tengah Babarasih Sungai

BalainNews.com, BARABAI – Sebanyak 25 orang anggota Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah bersama ratusan warga lakukan gotong-royong membersihkan sungai yang tersumbat...

Populer