Banjarmasin
Ringankan Beban Warga Musibah Gempa Cianjur, Bank Kalsel Buka Donasi

BalainNews.com, BANJARMASIN – Musibah gempa Cianjur yang menelan korban ratusan jiwa dan meluluhlantakkan puluhan ribu rumah serta puluhan ribu jiwa mengungsi, memantik kepedulian Bank Kalsel.
Sebagai bank kebanggaan urang Banua, Bank Kalsel mengajak masyarakat Kalimantan Selatan (Kalsel), karyawan khususnya nasabah Bank Kalsel untuk menyisihkan rezeki membantu korban gempa Cianjur.
“Mari bantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa Cianjur,” ujar Direktur UPZ Bank Kalsel HM Fajri Muhtadi.
Bank Kalsel membuka Donasi bagi korban Gempa Cianjur ke rekening 6500045777 atas nama Donasi Bencana dan Kemanusiaan UPZ Bank Kalsel.
Pengumpulan donasi ini, kata dia, merupakan inisiatif Bank Kalsel dan jajaran sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian kepada korban gempa Cianjur.
“Mudahan donasi yang terkumpul dan dikirim nantinya dapat meringankan beban dan penyemangat warga yang menjadi korban gempa tersebut,” sebutnya.
Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) Bank Kalsel Hanawijaya mewakili jajarannya, mengatakan ikut merasakan duka yang mendalam akibat bencana alam yang terjadi di Cianjur dan sekitarnya.
TOP 100 CEO di Indonesia ini, juga mengajak dan mengirimkan doa kepada warga yang terkena musibah gempa, agar diberikan ketabahan dan kesabaran serta kekuatan melewati ujian tersebut.
“Semoga musibah ini menjadi yang terakhir di Indonesia. Mari semua pihak saling bahu membahu memberikan bantuan kepada korban terdampak gempa,” tukasnya. [adv/rivani]
Sebarkan
-
Banjarbaru1 tahun ago
Tarif Parkir Inap Bandara Syamsudin Noor Mulai Rp 15.000 Per 24 Jam, Mobil Aman Selama Terbang
-
Nasional2 tahun ago
Olimpiade Nasional 2022
-
Banjarmasin2 tahun ago
HUT TNI Ke-76, Lanal Banjarmasin Bersama Forkopimda Kalsel Gelar Upacara
-
Banjarmasin2 tahun ago
Pembelajaran Tatap Muka Di SDN Karang Mekar 1 Dan SMPN 8 Banjarmasin
-
Business2 tahun ago
Januari 2022, Honda Umumkan Harga resmi ALL NEW HONDA BR-V
-
Daerah2 tahun ago
Media Gathering, Refresmen Para Media Kalsel Memperoleh Informasi BI Kalsel
-
Banjarmasin2 tahun ago
Polsek Banjarmasin Selatan Gelar Rekontruksi Kasus Pembunuhan Malam Tahun Baru
-
Banjarmasin2 tahun ago
Narkolema Harus Diwaspadai, Advokat Angga : Generasi Muda Jangan Tidak Tahu Konsekuensi Hukumnya
-
Banjarmasin2 tahun ago
Irwasum Polri Gelar Audit Kinerja Tahap II di Polda Kalsel
-
Banjarmasin2 tahun ago
Thunder Fried Chicken Hadir Di Banjarmasin Dan Selalu Konsisten Gunakan Tenaga Kerja Lokal