Sepekan Posko Nataru, Traffic Bandara Internasional Syamsudin Noor Positif – Balain News
Connect with us

Banjarbaru

Sepekan Posko Nataru, Traffic Bandara Internasional Syamsudin Noor Positif

Published

on

Aktivitas Penumpang Pesawat di Bandara Internasional Syamsudin Noor saat Nataru. (Foto : Ist).

BalainNews.com, BANJARBARU – Sepekan digelar mulai tanggal 19 hingga 25 Desember 2022, Posko Terpadu Angkutan Udara Bandara Internasional Syamsudin Noor catat angka positif.

Selama tujuh hari, total sebanyak 58.546 penumpang telah dilayani melalui Bandara Internasional Syamsudin Noor. Jumlah tersebut terdiri dari 30.819 penumpang berangkat dan 27.727 penumpang yang tiba. Secara keseluruhan, total penumpang pada periode 7 hari penyelenggaraan Posko Nataru tahun 2022 tumbuh 46% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Kabar gembira juga tercatat pada aktivitas pesawat di Bandara Internasional Syamsudin Noor yang meningkat 17% dibandingkan tahun lalu. Pada tahun ini total sebanyak 458 movement pesawat yang beraktivitas di Bandara Internasional Syamsudin Noor. Sementara tahun lalu dalam periode yang sama hanya 392 movement.

“Selama sepekan penyelenggaraan Posko Terpadu Angkutan Udara Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 kami bersyukur terjadi peningkatan aktivitas pesawat maupun jumlah penumpang. Hal ini secara tidak langsung juga menunjukkan animo bepergian dari masyarakat Kalimantan Selatan pada akhir tahun ini meningkat. Lonjakan penumpang secara signifikan pada Natal dan Tahun Baru dikarenakan bersamaan juga dengan momentum libur sekolah. Selaku pengelola bandar udara, kami secara konsisten berkomitmen untuk dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengguna jasa, terutama di peak season seperti ini”, ujar Dony Subardono, General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor.

Selama posko ini berlangsung, puluhan pasukan gabungan yang terdiri dari Airport Security, TNI AU, dan Basarnas bersiaga selama jam operasional untuk memastikan keamanan penyelenggaraan kegiatan kebandarudaraan. Selain itu, patroli berkala baik di sisi udara maupun sisi darat juga dilakukan, random check kendaraan di sisi udara untuk memastikan keamanan dan kelayakan kendaraan yang digunakan, serta personel operasional lainnya yang bersiaga sesuai dengan tugas dan tanggungjawabnya untuk kelancaran liburan akhir tahun para pengguna jasa.

“Pelaksanaan Posko Nataru ini masih akan berlangsung hingga 03 Januari 2023, kami berharap seluruh personel diberikan kesehatan dan kelancaran dalam bertugas. Sehingga seluruh kegiatan kebandarudaraan selama masa Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 ini berjalan aman dan terkendali”, tutup Dony.***[riv/va]

 

Sebarkan
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kalsel

Banjarmasin2 hari ago

Realisasi Dan Capaian Kinerja APBN Di Kalimantan Selatan

BalainNews.com, BANJARMASIN – Kinerja APBN Kalsel sampai 31 Oktober 2023 menunjukkan peningkatan. Yakni, realisasi belanja meningkat sebesar 16,55% dibanding dengan...

Banjarmasin2 hari ago

Kinerja APBN Di Kalsel Dan Berbagai Realisasi Tercapai

BalainNews.com, BANJARMASIN – Kinerja APBN Kalsel sampai 31 Oktober 2023 menunjukkan peningkatan. Yakni, realisasi belanja meningkat sebesar 16,55% dibanding dengan...

Daerah2 hari ago

Semarak Acara Puncak Peringatan Hari Jadi Ke 73 Kabupaten Hulu Sungai Selatan

BalainNews.com, HULU SUNGAI SELATAN – Hari ini, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) merayakan momen istimewa dalam sejarahnya dengan penuh semangat,...

Banjarmasin4 hari ago

UPZ Bank Kalsel Bantu Beasiswa 100 Mahasiswa Uniska Pra Sejahtera Senilai Rp 200 juta

BalainNews.com, BANJARMASIN – 30 November 2023 – Bank Kalsel kembali menunjukkan komitmennya terhadap dunia pendidikan di Banua melalui Unit Pengumpul...

Banjarmasin5 hari ago

Dukung Revolusi Hijau, Bank Kalsel Sumbang Fasilitas Wisata Di Bukit Batu

BalainNews.com, BANJARMASIN 28 November 2023 – Bank Kalsel terus memperkuat komitmennya dalam mendukung gerakan revolusi hijau untuk meningkatkan daya tarik Tempat...

Banjarbaru6 hari ago

Peduli Lingkungan, Manajemen Angkasa Pura I Tanam Mangrove Rambai Dan Kucurkan Bantuan Di Pulau Curiak

BalainNews.com, BANJARBARU – Manajemen Angkasa Pura I wujudkan aksi nyata bangun lingkungan di Pulau Curiak pagi ini (28/11) dengan aksi...

Banjarmasin6 hari ago

Peduli Palestina, UPZ Bank Kalsel Ketuk Hati Generasi Muda

BalainNews.com, BANJARMASIN – Halo sobat Bank Kalsel, Kami mengajak dan mengetuk hati Sobat semua, mari bantu Saudara kita di Palestina...

Ekonomi6 hari ago

Undian Simpeda KPE Periode IX Bank Kalsel Di Tanah Bumbu

BalainNews.com, BATULICIN – Bank Kalsel menunjukkan tekadnya untuk memberikan manfaat optimal kepada Aparatur Sipin Negara (ASN) dengan menyelenggarakan Penarikan Undian...

Banjarmasin1 minggu ago

Bank Kalsel Serahkan Donasi “Membasuh Luka Palestina” Kepada BAZNAS Kalsel

BalainNews.com BANJARMASIN – BAZNAS Provinsi Kalimantan Selatan menerima donasi sebesar Rp168.586.500,- dari Bank Kalsel dalam acara penyerahan donasi “Membasuh Luka...

Banjarmasin2 minggu ago

Gerai IM3 Hadirkan Konsep Baru Semakin Terdigitalisasi

BalainNews.com, BANJARMASIN – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 sejak pertengahan 2023 lalu telah menghadirkan 32 Gerai...

Populer