Banjarmasin
Peduli UMKM, Bank Kalsel Serahkan Bantuan Dua Unit Rombong Barokah

BalainNews.com, BANJARMASIN – Awalnya Achmad Kusasi merupakan seorang pensiunan petugas keamanan dengan status tenaga alih daya. Sehingga untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari pasca purna tugas Achmad Kusasi berjualan minuman ringan dan makanan ringan di depan rumahnya dengan penghasilan yang hanya cukup bahkan terkadang kurang dalam memenuhi kehidupan sehari-hari. Sehingga Achmad Kusasi ingin menambah jualan lain seperti pentol agar menambah penghasilannya, namun Achmad Kusasi terkendala dalam modal dan tempat usaha berupa tempat pentol.
Sedangkan lbu Nita Fauhida merupakan seorang penjual kue basah seperti roti pisang, bikang, bingka, dan lainnya di daerah Pekapuran Laut, namun masih terkendala dengan tempat usaha yang dinilai kurang layak untuk digunakan dan lbu Nita Fauhida tidak bisa menggantinya dengan yang baru dikarenakan keterbatan modal berupa pembuatan rombong kue dimaksud.
Berdasarkan hal tersebut, sebagai bentuk kepedulian terhadap para pelaku UMKM di Kalimantan Selatan khususnya di Kota Banjarmasin, Bank Kalsel melalui Unit
Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel memberikan masing-masing berupa Rombong Barokah sebagai tempat usaha kepada Achmad Kusasi dan Ibu Nita Fauhida.
Adapun dalam penyerahan bantuan tersebut secara simbolis diserahkan oleh Direktur Bank Kalsel, Fachrudin kepada Bapak Achmad Kusasi dan lbu Nita Fauhida dengan didampingi oleh Direktur UPZ Bank Kalsel, H Muhammad Fajri Muhtadi dan Sekretaris UPZ Bank Kalsel, Junaidi.
“Bagi donatur dan Sahabat Akselenials yang ingin menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu saudara kita yang membutuhkan, kamu bisa ikut berpartisipasi dalam program-program kegiatan yang diinisiasi oleh UPZ Bank Kalsel dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui UPZ Bank Kalsel,” ajak Fachrudin. [adv/rivani]
Rekening Zakat, Infak dan Sedekah
Bank Kalsel Syariah:
6500844928 (Zakat)
6500846214 (Infak dan Sedekah)
A.n Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel
Konsultasi dan Konfirmasi transfer via WA Center UPZ Bank Kalsel: 0811505153
Sebarkan
-
Banjarbaru1 tahun ago
Tarif Parkir Inap Bandara Syamsudin Noor Mulai Rp 15.000 Per 24 Jam, Mobil Aman Selama Terbang
-
Nasional2 tahun ago
Olimpiade Nasional 2022
-
Banjarmasin2 tahun ago
HUT TNI Ke-76, Lanal Banjarmasin Bersama Forkopimda Kalsel Gelar Upacara
-
Banjarmasin2 tahun ago
Pembelajaran Tatap Muka Di SDN Karang Mekar 1 Dan SMPN 8 Banjarmasin
-
Banjarmasin2 tahun ago
Polsek Banjarmasin Selatan Gelar Rekontruksi Kasus Pembunuhan Malam Tahun Baru
-
Business2 tahun ago
Januari 2022, Honda Umumkan Harga resmi ALL NEW HONDA BR-V
-
Daerah2 tahun ago
Media Gathering, Refresmen Para Media Kalsel Memperoleh Informasi BI Kalsel
-
Banjarmasin2 tahun ago
Thunder Fried Chicken Hadir Di Banjarmasin Dan Selalu Konsisten Gunakan Tenaga Kerja Lokal
-
Banjarmasin2 tahun ago
Narkolema Harus Diwaspadai, Advokat Angga : Generasi Muda Jangan Tidak Tahu Konsekuensi Hukumnya
-
Banjarmasin2 tahun ago
Pesan Ulama Sufi Jalaluddin Ar Rumi Untuk Menata Hidup Kita